Yuk Cari Barang Antik kesukaanmu disini

Senin, 15 Juni 2015

Memori Ganefo






Sold Out
( Bapak YD, Jakarta. Thanks )
 Ganefo dan Conefo didirikan oleh Indonesia pada masa pemerintahan Bung Karno dalam rangka menyatukan kekuatan negara-negara senasib diseluruh Asia, Afrika dan Amerika Latin untuk bersama-sama menentang sistem nekolim.

      GANEFO (Games of New Emerging Forces), yaitu semacam event olahraga antar negara, mirip seperti olimpiade, namun pesertanya adalah negara-negara berkembang. Bung Karno sendiri juga yang menyatakan bahwa pelaksanaan GANEFO ini untuk menandingi Olimpiade. Bung Karno melakukan GANEFO setelah pada Asian Games di Jakarta tahun 1962, ia melarang Israel dan Taiwan ikut serta karena alasan politik. Indonesia diskors IOC (komite olimpiade) dan memutuskan keluar dari IOC.
      GANEFO pertama dilangsungkan di Jakarta, 10 November 1963, dan diikuti oleh 2000 atlet dari 51 negara di Asia, Africa, Amerika Latin, dan Eropa. Motto dalam GANEFO ini adalah Maju Terus Jangan Mundur (Onward! No Retreat). Penyelenggaraan GANEFO ini diboikot negara-negara barat, meski tetap berlangsung. IOC juga memberi peringatan kepada atlet-atlet yang ikut GANEFO, bahwa mereka yang ikut GANEFO dilarang ikut olimpiade.
     GANEFO kedua direncanakan diadakan tahun 1967 di Kairo, Mesir namun gagal karena masalah politik. Namun sempat diadakan Asian GANEFO tahun 1966 di Kamboja dan pesertanya hanya dari negara Asia. Asian GANEFO kedua direncanakan diadakan di Korea Utara, namun hal itu tak pernah terjadi.
 ( wordpress.com)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar